Karimun, beritakarimun.id – Tiga unit kios di kawasan Telaga Harapan, Kelurahan Sei Lakam Barat, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) dilalap api pada Jumat (27/6/ 2025) pagi.
Peristiwa tersebut diketahui warga pada pukul 06.00 WIB.
Mendapat laporan adanya kebakaran, petugas Pemadaman Kebakaran Kabupaten Karimun langsung bergerak ke lokasi kejadian dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran.
Api akhirnya dapat dipadamkan, namun belum diketahui apa penyebab kebakaran tiga kios tersebut.
Editor: Codet Carladiva